Korea Selatan Akan Bangun The Seoul Ring, Bianglala Tanpa Jari-jari Terbesar di Dunia

Redaksi
11 Mar 2023 23:52
Sorotan 0 435
2 menit membaca

Jatim Today – Bianglala tanpa jari-jari terbesar di dunia akan dibangun di ibu kota Korea Selatan, Seoul. Nantinya, permainan kincir raksasa bernama ‘The Seoul Ring‘ itu memiliki diameter 180 meter.

Dikutip dari situs quest-france.fr, The Seoul Ring akan dibangun pemerintah pada akhir tahun 2027 di Taman Haneul tepi Sungai Han, sebelah barat ibu kota Korea Selatan.

Bila dibandingkan bianglala Ain Dubai yang berada di Negara Uni Emirat Arab. The Seoul Ring sedikit lebih kecil, namun karya pemerintah Korea Selatan itu memiliki keunggulan dari segi teknologi ramah lingkungan. Sebab, bianglala dibangun tanpa jari-jari penghubung poros sehingga diklaim tidak bersuara.

Hong Sun-ki Manajer Umum Perencanaan Kota Masa Depan Seoul mengatakan, dengan membangun bianglala raksasa maka ikon baru Sungai Han akan tercipta sehingga menarik minat wisatawan untuk mengunjungi Korea Selatan.

“Sudah waktunya untuk kekhawatiran dan membangun bianglala sebagai bagian dari rencana. Dapat dicapai untuk mengungkap nilai sebenarnya dari Sungai Han dan mengantarkan era ketika 30 juta wisatawan berkunjung ke Seoul,” katanya, Rabu (8/3/2023) waktu setempat.

Ia bilang, untuk mewujudkan fantasinya itu, pemerintah telah menyiapkan dana sebesar 300 miliar Won atau setara dengan 3,5 triliun rupiah.

Dengan arsitektur sederhana namun futuristik, The Seoul Ring digadang-gadang sebagai bangunan ultra desain yang menjadi lambang Kota Seoul.

Secara teknis, permainan bernama lain kincir ria itu akan memiliki 36 mobil kaca yang digerakkan oleh energi tenaga surya dan bisa melayani sekitar 1.200 pengunjung setiap hari. Selain itu, teknologi augmented reality juga dipasang pada kapsul bianglala untuk menginformasikan kepariwisataan yang ada di negeri ginseng.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *