
Surabaya – Dunia influencer Indonesia semakin ramai dengan kehadiran kreator muda berbakat yang membawa warna dan karakter baru. Salah satu nama yang kini mencuri perhatian di ranah otomotif dan gaya hidup petualangan adalah Fikri Firmansyah, konten kreator asal Jawa Timur yang dikenal melalui hobi ekstremnya: motoran, bersepeda, hingga menjajal mobil 4×4.
Berbeda dari influencer yang mengandalkan gaya studio atau konsep visual glamor, Fikri memilih jalan yang lebih liar dan menantang. Trek aspal, tanah, jalur menanjak, hingga medan off-road menjadi latar utama konten yang ia bagikan kepada publik melalui akun Instagram dan TikTok-nya di @fikri.firmansyaah
Konten eksplorasi dan aktivitas outdoor itu membuatnya mudah dikenali di antara para pencinta otomotif dan petualangan.
Berawal dari Hobi, Berujung Jadi Influencer Otomotif dan Petualangan
Pria bernama lahir Kiagus Muhammad Fikri Firmansyah ini mengungkapkan bahwa kecintaannya pada dunia otomotif bermula dari kegiatan sederhana bersama teman-temannya.
Adapun untuk terkait mobil 4×4, dikarenakan sejak dari dalam perut hingga dewasa dirinya sudah terbiasa berkendara mobil 4×4.
“Ayah dan bunda saya dulu memang kalau beli mobil 4×4. Jadi, dulu sejak saya masih balita naiknya sudah Taft Hunter, Taft Kebo, Vitara, dan Grand Vitara CBU Japan,” kata Fikri.
Kini, ia tak pernah menyangka hobinya bisa berkembang menjadi konten yang menarik banyak penonton.
“Dulu saya motoran hanya untuk refreshing saja. Tapi ternyata banyak orang yang suka lihat perjalanan saya. Dari situ saya mulai serius bikin konten,” ujar Fikri lagi.
Awalnya hanya dokumentasi pribadi yang ia unggah ke Instagram dan TikTok, namun respons positif dari warganet membuatnya melihat peluang baru. Seiring waktu, kontennya berkembang menjadi ruang berbagi pengalaman yang menginspirasi.
Citra Anak Muda Petualang yang Otentik

Fikri dikenal sebagai kreator yang benar-benar terjun langsung ke lapangan. Ia tidak hanya bergaya di depan kamera, tetapi menjelajah berbagai medan untuk menghadirkan konten yang real dan penuh aksi.
“Saya ingin menunjukkan kalau anak muda harus berani eksplor. Kalau cuma foto di studio, itu bukan saya. Saya lebih suka kotor, capek, tapi puas karena bisa menemukan tempat baru,” tuturnya sambil tertawa.
Keotentikan itulah yang membuat penontonnya merasa dekat dan terhubung. Ada energi petualangan yang selalu terasa pada setiap unggahan, mulai dari motor touring, gowes lintas kota, hingga off-road menggunakan mobil 4×4.
Pencapaian yang Terus Bertambah
Meski masih dalam fase berkembang, perjalanan Fikri sebagai influencer otomotif terbilang progresif. Ia mulai dikenal di komunitas motor, sepeda, dan off-road, sekaligus mendapat berbagai tawaran kolaborasi melalui media sosialnya.
“Saya nggak mengejar viral. Fokus saya tetap menikmati hobi, tapi kalau bisa bermanfaat dan menginspirasi orang, itu bonus buat saya,” tegasnya.
Fokus tersebut membentuk identitasnya sebagai kreator petualangan yang konsisten dan relevan di ranah otomotif.
Peluang Kolaborasi dan Target ke Depan

Dengan branding yang kuat di tiga bidang, yakni motor, sepeda, dan mobil 4×4, peluang kolaborasi pun terus terbuka, mulai dari brand riding gear, sepeda, otomotif, hingga komunitas touring.
Fikri mengungkapkan dirinya ingin memperluas jangkauan konten perjalanan.
“Saya ingin bikin lebih banyak video perjalanan, mungkin sampai ke luar pulau. Target dan harapanku bukan sekadar konten, tapi pengalaman. Saya ingin orang melihat Indonesia, khususnya jawa timur dari sudut pandang petualangan,” ujarnya.
Untuk mengenal lebih jauh aktivitasnya, publik bisa mengikuti akun media sosial Fikri di Instagram dan Tiktok @fikri.firmansyaah
Tidak ada komentar