Polisi Periksa 9 Saksi Insiden Kecelakaan Bus RSBS Jember

jatimtodaycom
16 Sep 2025 08:43
1 menit membaca

Penyelidikan terkait kecelakaan maut bus rombongan RS Bina Sehat (RSBS) Jember di jalur Gunung Bromo, Kabupaten Probolinggo, terus berlanjut. Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Jawa Timur memastikan sudah memeriksa sembilan orang saksi.

Dirlantas Polda Jatim, Kombes Pol Iwan Saktiadi, mengungkapkan bahwa saksi yang dimintai keterangan terdiri dari warga sekitar hingga para penumpang yang selamat.

“Total ada 9 saksi yang sudah diperiksa. Sebagian warga yang mendengar dan menyaksikan langsung kejadian, sisanya adalah penumpang yang bisa dimintai keterangan,” jelas Iwan, Selasa (16/9/2025).

Iwan menegaskan, keterangan saksi menjadi bahan penting untuk mendalami kronologi kecelakaan yang menewaskan delapan orang tersebut. Polisi juga terus berkoordinasi dengan tim teknis untuk menelusuri penyebab pasti kecelakaan, termasuk memeriksa kondisi kendaraan.

“Langkah ini paralel dengan pemeriksaan kendaraan yang saat ini masih berlangsung,” tambahnya.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, bus pariwisata yang mengangkut rombongan karyawan RSBS Jember mengalami kecelakaan di jalur Gunung Bromo pada Minggu (14/9/2025) siang. Dugaan sementara, bus mengalami rem blong hingga menyebabkan korban jiwa.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *